Tempat Ngopi Di Kuningan Jawa Barat Dengan View Bagus

Saat ini banyak sekali orang yang menyukai sajian kopi, terlebih lagi ketika cuaca sedang dingin. Di kuningan sendiri muncul beberapa tempat kopi yang menyediakan berbagai macam sajian kopi. Baik itu kopi khas jawa barat ataupun kopi khas dari daerah lain yang ada di indonesia.

Selain menyajikan kopi, tentunya hal yang utama bagi penikmat kopi adalah tempat dan fasilitasnya yang bisa membuat kita nyaman ketika sedang menikmati secangkir kopi tersebut. Berikut adalah beberapa tempat ngopi yang rekomended di kuningan, jawa barat :

1. Sirjio Barber & Coffe

Tempat ngopi yang satu ini terbilang cukup klasik, karena selain kita bisa menikmati secangkir kopi disini juga kita bisa sekalian mencukur rambut. Lokasinya sangat strategis karena berlokasi di jalan utama kota kuningan. Selain hal itu fasilitas dan hal lainnya yang ada di sirjio barber & coffe ini akan semakin membuat kita betah berlama-lama ngopi disini.

Beberapa coffe yang ada disini :

  • Kopi aceh gayo.
  • Kopi bajawa.
  • Dan kopi lainnya khas indonesia.

Alamat : Jl. Siliwangi No. 189 Purwawinangun, Kuningan.
No Telepon : (0232) 8000549

2. Coffee Story

Tempat ngopi yang satu ini bisa dibilang baru, karena memang belum ada setahun tempat ngopi ini beroperasi. Namun jangan salah, masalah cita rasa dan kenyamanan tentu tetap yang utama. Selain tempatnya yang instagramable, disini juga tersedia lokasi parkir yang cukup luas.

Nah tempat ngopi ini sangat cocok buat anda yang ingin ngopi sambil nongkrong bersama teman ataupun keluarga. Lokasinya sendiri sangat mudah dijangkau dan berdekatan dengan studio musik.

Untuk jam operasionalnya sendiri buka setiap hari selasa sampai dengan minggu mulai jam 13.00 Wib sampai jam 22.00 Wib.

Alamat : Jl. RE Martadinata, Ciporang, Kuningan.

3. Otaku Coffee

Tempat ngopi outdor yang satu ini sangat cocok bagi anda yang ingin menikmati kopi dengan suasana yang berbeda. Meskipun demikian, tempat ini sudah ditata sedemikian rupa agar tetap memberikan kenyamanan bagi para penikmat kopi ketika sedang berada disini.

Selain menikmati sajian kopinya, anda juga bisa menikmati berbagai macam makanan ringan yang sangat cocok dinikmati berbarengan dengan minuman kopi yang anda pesan. Setiap hari selalu saja banyak penikmat kopi yang berkunjung ke otaku coffee, baik untuk sekedar menikmati kopi ataupun berkumpul bersama teman.

Alamat : Jl. RE Martadinata No. 5 Ruko 6-7 Depan Perumahan Ciporang, Kecamatan Kuningan. 45514

Abi Nisa atau Ayah Nisa adalah Alumni pesantren yang berprofesi seorang penulis online atau blogger. Saat ini aktif sebagai penulis di web hotelpopuler.com dan murahdanhemat.com

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.